Browser








Sabtu, 26 Oktober 2013

Tips Hadapi Serangan Wabah Serangga Tomcat


Tips Hadapi Serangan Wabah Serangga Tomcat - Tomcat adalah sejenis serangga kumbang alias rove beetle. Serangan Wabah Serangga Tomcat semakin meluas dewasa ini, khususnya di wilayah Surabaya. Serangga ini tak menyengat atau menggigit, namun mengeluarkan cairan beracun dari tubuhnya. Dan itulah yang paling berbahaya dari serangan wabah serangga Tomcat ini.

Wabah Serangga Tomcat

Seperti dilansir Republika, Tomcat banyak keluar pada malam hari dan memburu cahaya. Oleh Karena itu, bagi warga di kawasan yang diserang sebaiknya mematikan lampu teras. Dan Apabila sprei atau pakaian yang ditempeli serangga ini harus segera dicuci.

Jika sampai terserang, bagaimana harus mengatasinya?


Pakar serangga dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), hari Sutrisno, mengatakan, "Jika kena serangga ini, maka kita harus cuci dengan air sabun agar menetralisir racun." Pengobatan tambahan bisa dilakukan. Pilihannya adalah dengan memakai salep Hydrocortisone 1 persen, salep Betametasone dan antibiotik Neomycin Sulfat 3 kali sehari, atau dengan salep Acyclovir 5 persen.

Berikut 10 tips untuk menghadapai wabah serangga Tomcat:

1. Jika ada menemukan serangga ini, jangan dipencet, agar racun tidak mengenai kulit. Masukkan ke dalam plastik dengan hati-hati, terus buang ke tempat yang aman.
2. Hindari terkena kumbang ini pada kulit terbuka.
3. Usahakan pintu tertutup dan bila ada jendela diberi kasa nyamuk untuk mencegah kumbang ini masuk.
4. Tidur menggunakan kelambu jika memang di daerah anda sedang banyak masalah ini.
5. Bila serangga banyak sekali, maka dapat juga lampu diberi jaring pelindung untuk mencegah kumbang jatuh ke manusia.
6. Jangan menggosok kulit dan atau mata bila kumbang ini terkena kulit kita.
7. Bila kumbang ini berada di kulit kita, singkirkan dengan hati-hati, dengan meniup ataumengunakan kertas untuk mengambil kumbang dengan hati-hati.
8. Lakukan inspeksi ke dinding dan langit-langit dekat lampu sebelum tidur. Bila menemui, segera dimatikan dengan menyemprotkan racun serangga. Singkirkan dengan tanpa menyentuhnya.
9. Segera beri air mengalir dan sabun pada kulit yang bersentuhan dengan serangga ini.
10. Bersihkan lingkungan rumah, terutama tanaman yang tidak terawat yang ada di sekitar rumah yang bisa menjadi tempat kumbang Paederus.

Video Wabah Serangga Tomcat


Racun kumbang yang disebut paederin menyebabkan kulit seperti mengalami luka bakar dan mengeluarkan cairan dan gatal. Siapa pun bisa terkena serangan Wabah Serangga Tomcat. Serangga yang memiliki habitat di persawahan, hutan atau taman kota ini biasanya menyerang jika terancam.


Like the Post? Do share with your Friends.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IconIconIconFollow Me on Pinterest